Jumat, 01 Juni 2012


: Posted on Jumat, 01 Juni 2012 - 04.02

Resep Memasak Nasi dan Bubur
Daftar judul artikel resep memasak nasi dan bubur. Nasi adalah beras (atau kadang-kadang serealia lain) yang telah direbus (dan ditanak). Proses perebusan beras dikenal juga sebagai 'tim'. Penanakan diperlukan untuk membangkitkan aroma nasi dan membuatnya lebih lunak tetapi tetap terjaga konsistensinya. Pembuatan nasi dengan air berlebih dalam proses perebusannya akan menghasilkan bubur. Warna nasi yang telah masak (tanak) berbeda-beda tergantung dari jenis beras yang digunakan. Pada umumnya, warna nasi adalah putih bila beras yang digunakan berwarna putih. Beras merah atau beras hitam akan menghasilkan warna nasi yang serupa dengan warna berasnya. Kandungan amilosa yang rendah pada pati beras akan menghasilkan nasi yang cenderung lebih transparan dan lengket. Ketan, yang patinya hanya mengandung sedikit amilosa dan hampir semuanya berupa amilopektin, memiliki sifat semacam itu. Beras Jepang (japonica) untuk sushi mengandung kadar amilosa sekitar 12-15% sehingga nasinya lebih lengket daripada nasi yang dikonsumsi di Asia Tropika, yang kadar amilosanya sekitar 20%. Pada umumnya, beras dengan kadar amilosa lebih dari 24% akan menghasilkan nasi yang 'pera' (tidak lekat, keras, dan mudah terpisah-pisah). Nasi dimakan oleh sebagian besar penduduk Asia sebagai sumber karbohidrat utama dalam menu sehari-hari. Nasi sebagai makanan pokok biasanya dihidangkan bersama lauk sebagai pelengkap rasa dan juga melengkapi kebutuhan gizi seseorang. Nasi dapat diolah lagi bersama bahan makanan lain menjadi masakan baru, seperti pada nasi goreng, nasi kuning atau nasi kebuli. Nasi bisa dikatakan makanan pokok bagi masyarakat di Asia, khususnya Asia Tenggara. Bubur merupakan istilah umum untuk mengacu pada campuran bahan padat dan cair, dengan komposisi cairan yang lebih banyak daripada padatan dan keadaan bahan padatan yang tercerai-berai. Istilah ini biasa dipakai dalam dunia boga, seperti pada bubur ayam, bubur ketan hitam, atau bubur kacang hijau. Padanan untuk istilah ini adalah purée. Bubur ayam adalah salah satu jenis bubur yang terbuat dari nasi, namun diberi irisan kecil daging ayam sebagai pelengkapnya. Selain itu, ada juga orang yang menambahkan potongan kecil hati ayam, jeroan ayam, dan lain-lain. Bubur ayam sangat banyak dijumpai di Indonesia. Dengan banyaknya orang yang menyukai masakan ini, para pembuat/pedagang bubur ayam biasanya memiliki ide atau kreasi sendiri yang membuat bubur ayam menjadi hidangan yang dapat kita tambahkan makanan lain kedalamnya sesuai selera kita. Bubur ayam disajikan dengan potongan daging ayam, lalu diberi kerupuk di atasnya. Kecap menjadi penambah citarasa yang tak bisa dipisahkan dari makanan ini. Ada orang yang menambahkan cakwe sebagai pelengkap selain ayam, dan menjadi salah satu pilihan jenis bubur ayam yang banyak digemari. Seledri dan tongcai (sayuran yang diasinkan biasanya terbuat dari lobak) juga bisa ditambahkan untuk mempercantik tampilan dan rasa.


Produk peralatan memasak yang Anda butuhkan :
Share this article :


thumbnail NASI DAN BUBUR Unknown 2012-06-01T04:02:00+08:00 4.9 100 Reviews


Copyright © 2013. i-Kuliner | Template by Full Blog Design | Proudly powered by Blogger
i-Kuliner