Sabtu, 02 Maret 2013


: Posted on Sabtu, 02 Maret 2013 - 16.08

Getuk Singkong Isi Kacang Hijau. Catatan bahan resep dan cara membuat Getuk Singkong Isi Kacang Hijau. Getuk, jajanan tradisional berbahan dasar singkong, ternyata bisa dimodifikasi dengan tambahan isi kacang hijau dan kelapa serut. Jangan ditanya lagi tentang kelezatannya. Tentu saja masih berasa getuk. Dengan tambahan isian kacang hijau, Getuk Singkong Isi Kacang Hijau makin terasa lezat. Mau mencoba membuatnya sendiri di rumah? Baca selengkapnya resep memasak Getuk Singkong Isi Kacang Hijau pada artikel kuliner ini.

Getuk Singkong Isi Kacang Hijau. i-Kuliner
Getuk Singkong Isi Kacang Hijau
Resep Membuat Getuk Singkong Isi Kacang Hijau.

Bahan Resep Getuk Singkong Isi Kacang Hijau :
  • 600 gram singkong, kupas, potong, cuci bersih
  • 50 gram gula pasir
  • 3 sendok makan susu bubuk
  • 2 sendok makan margarin cair
  • ½ sendok teh garam
  • 2-3 tetes pewarna makanan warna merah
  • ¼ butir kelapa setengah tua, parut, kukus
Bahan Isian :
  • 150 gram kacang hijau kupas
  • 300 gram kelapa setengah tua, kupas kulit air, serut kasar
  • 50 gram gula pasir
  • ¼ sendok teh garam
Bahan Taburan (dicampur jadi satu) :
  • 3 sendok makan wijen putih sangrai, tumbuk
  • 2 sendok makan gula pasir
  • ½ sendok teh garam
Cara memasak Getuk Singkong Isi Kacang Hijau :
  1. Kukus singkong hingga matang, angkat, buang seratnya. Tumbuk singkong selagi panas hingga halus dan legit. Tambahkan gula, susu bubuk, margarin, dan garam, tumbuk lagi hingga rata.
  2. Bagi adonan menjadi dua bagian. Beri pewarna merah muda pada satu bagian adonan dan satu bagian biarkan berwarna aslinya, sisihkan.
  3. Isi: Cuci kacang hijau, kupas, rendam selama 30 menit, tiriskan. Kukus kacang hijau dan kelapa serut secara terpisah hingga kacang hijau empuk (kurang lebih 15 menit), angkat. Campur kacang hijau, kelapa serut, gula, dan garam menjadi satu, aduk rata.
  4. Ambil satu bagian adonan singkong tumbuk, gilas di antara dua lembar plastik hingga setebal 1/2 cm. Cetak dengan cetakan bundar berdiameter 8 cm. Taruh 1 sdt adonan isi di tengahnya.
  5. Lipat adonan hingga berbentuk setengah lingkaran, lalu tekan sedikit pinggirnya agar isi tidak keluar. Lakukan hingga adonan habis.
  6. Sajikan di atas piring saji dengan pelengkap kelapa parut dan wijen sangrai. Atau, gulingkan kue ke dalam kelapa parut yang sudah dicampur garam, atur di atas wadah atau piring saji, taburi wijen sangrai.
Untuk 6 porsi.

Nilai gizi Getuk Singkong Isi Kacang Hijau per porsi :
- Energi: 322 Kal
- Protein: 8,5 gram
- Lemak: 2,6 gram
- Karbohidrat: 67,1 gram

Kategori Resep :
- Kue

Produk peralatan memasak yang Anda butuhkan :
Share this article :


thumbnail Resep Getuk Singkong Isi Kacang Hijau Unknown 2013-03-02T16:08:00+08:00 4.9 100 Reviews

Copyright © 2013. i-Kuliner | Template by Full Blog Design | Proudly powered by Blogger
i-Kuliner