Senin, 24 Maret 2014


: Posted on Senin, 24 Maret 2014 - 07.45

Puding Kelapa Fantasi. Catatan bahan resep dan cara memasak Puding Kelapa Fantasi. Camilan yang satu ini punya cita rasa yang menyegarkan. Ketika cuaca terasa panas, menyantap puding ini akan menyegarkan. Terasa ada sensasi kelapa yang segar dalam resep puding yang satu ini. Tidak kalah lezat dibandingkan dengan puding-puding yang lain. Baca selengkapnya resep membuat Puding Kelapa Fantasi pada artikel kuliner ini.

Puding Kelapa Fantasi. i-Kuliner
Puding Kelapa Fantasi
Resep Membuat Puding Kelapa Fantasi.

Bahan Resep Puding Kelapa Fantasi :

Bahan I :
  • 1 bungkus jeli bubuk
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 500 mililiter air
Bahan II :
  • ½ bungkus agar-agar bubuk
  • ½ sendok teh jeli bubuk
  • 75 gram gula pasir
  • 500 mililiter santan dari ¼ butir kelapa
  • 1 lembar daun pandan
  • ¼ sendok teh garam
Bahan III :
  • 500 mililiter air
  • ½ bungkus agar-agar bubuk
  • 1 lembar daun pandan
  • 100 gram gula merah, disisir
  • ½ sendok teh jeli bubuk
  • ¼ sendok teh garam
Cara Memasak Puding Kelapa Fantasi :
  1. Bahan I : rebus air, jeli bubuk, dan gula pasir sampai mendidih. Tuang ke dalam cetakan kotak 16x16 cm. Bekukan.
  2. Keruk dengan kerukan kelapa muda memanjang. Sisihkan.
  3. Bahan II : rebus santan, daun pandan, garam, gula pasir, agar - agar bubuk, dan jeli bubuk sampai mendidih.
  4. Tuang setengah bagian ke loyang loaf 24x10x7 cm yang dibasahi air. Biarkan setengah beku.
  5. Bahan III : rebus semua bahan sampai mendidih. Saring.
  6. Tuang selapis bahan III. Tabur dengan kerukan jeli. Ulangi sampai adonan habis. Biarkan setengah beku.
  7. Rebus lagi sisa bahan II sampai mendidih. Tuang ke atas lapisan bahan III. Bekukan.
Untuk 12 potong.

Kategori Resep :
- Kue

Produk peralatan memasak yang Anda butuhkan :
Share this article :


thumbnail Resep Puding Kelapa Fantasi Unknown 2014-03-24T07:45:00+08:00 4.9 100 Reviews

Copyright © 2013. i-Kuliner | Template by Full Blog Design | Proudly powered by Blogger
i-Kuliner