Sambal Goreng Dendeng |
Bahan Resep Sambal Goreng Dendeng :
- 2 sendok makan minyak goreng, untuk menumis
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 300 gram kentang, potong korek api, goreng kering
- 50 gram kapri, rebus
- 200 gram dendeng, goreng kering
- ½ sendok teh garam
- 1 sendok teh merica bubuk
Bahan Bumbu (haluskan) :
- 5 buah cabai merah
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 buah tomat
Cara memasak Sambal Goreng Dendeng :
1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas, hingga harum dan matang.
2. Masukkan kentang, kapri, dendeng, garam, dan merica bubuk, aduk rata dan masak sampai matang. Angkat dan sajikan.
Untuk 2 porsi.
Tips :
Jangan terlalu lama menggoreng dendeng, karena kandungan gula pada dendeng akan membuatnya cepat gosong.
Kategori Resep :
- Ayam, Daging dan Telur
Produk peralatan memasak yang Anda butuhkan :
Ikuti pembaruan artikel weblog i-Kuliner melalui: Facebook | Follow @i_kuliner | Google Plus