Sambal Udang Petai |
Bahan Resep Sambal Udang Petai :
- 250 gram udang ukuran sedang
- 4 sendok makan minyak sayur
- 4 butir bawang merah, iris tipis
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 1 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris halus
- 15 mata petai, kupas
- 1 sendok makan air jeruk nipis
Haluskan :
- 3 buah cabai merah besar, buang bijinya, rebus
- 4 buah cabai rawit merah
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 5 mata petai, kupas
- ½ sendok teh terasi goreng
- 1 sendok garam
- 1 sendok gula pasir
Cara memasak Sambal Udang Petai :
1. Kupas udang, sisakan ekornya.
2. Goreng udang dengan minyak panas hingga agak kering. Angkat, tiriskan.
3. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga layu.
4. Masukkan cabai merah, aduk hingga layu.
5. Tambahkan bumbu halus, aduk hingga matang.
6. Masukkan udang goreng, aduk hingga mendidih.
7. Tambahkan petai dan air jeruk, aduk rata. Angkat.
8. Sajikan hangat.
Untuk 6 porsi.
Kandungan gizi pada sajian Sambal Udang Petai :
- Kalori : 824,88 kkal - 137,48 kkal/porsi
- Protein : 55,26 gram - 9,21 gram/porsi
- Lemak : 0,94 gram - 0,157 gram/porsi
- Karbohidrat : 13,77 gram - 2,29 gram/porsi
- Serat : 2,7 gram - 0,45 gram/porsi
- Protein : 55,26 gram - 9,21 gram/porsi
- Lemak : 0,94 gram - 0,157 gram/porsi
- Karbohidrat : 13,77 gram - 2,29 gram/porsi
- Serat : 2,7 gram - 0,45 gram/porsi
Kategori Resep :
- Seafood
Produk peralatan memasak yang Anda butuhkan :
Ikuti pembaruan artikel weblog i-Kuliner melalui: Facebook | Follow @i_kuliner | Google Plus